RSUD Banggai Terima Penghargaan 7 Sky Media

  • Whatsapp
banner 728x90

reporter/luwuk : imam muslik
RSUD Kabupaten Banggai memperoleh penghargaan terbaik dari 7
Sky Media pekan lalu (27/07/2018). Penghargaan itu sekaitan dengan kepemimpinan
Direktur dr NHD Gunawan Nurdin Kasim M.Kes yang membawa perubahan dan menciptakan
inovasi-inovasi cemerlang demi meningkatkan pelayanan terbaik.
7 Sky Media merupakan media independen yang telah dipercaya
tingkat nasional sebagai paduan kualitas terbaik dalam menampilkan dan
memberikan apreasiasi penghargaan kepada lembaga, perusahaan dan figur yang
telah memberikan kemajuan serta terobosan mencakup leadership, education,
impact,marketing and inovation.
Apresiasi kinerja memuaskan BUMD & Ceo BUMD 2018 dipersembahkan
7 Sky Media, merupakan kegiatan penghargaan kepada BUMD & CEO BUMD yang
dinilai telah memiliki prestasi/kinerja yang memuaskan serta berkontribusi
tinggi dalam pembangunan di Indonesia.
Penghargaan pada RSUD Banggai merupakan pembuktian dalam memberikan
layanan yang terbaik sehingga mampu menghasilkan citra positif dari tahun ke tahun.
Yang terpilih adalah yang berjasa dalam upaya membuka cakrawala kreatif sebagai
tolak ukur karya putra bangsa, dengan mengacu kepada beberapa kriteria yaitu quality,
performance, responsibility dan attractiveness dengan atribut pengukuran
seperti mempunyai layanan inovatif dan berkualitas, pengelolaan manajemen yang
baik, mampu berkembang mengikuti perubahan dan memiliki tanggung jawab sosial
yang tinggi.
Dengan penuh perjuangan guna menciptakan pelayanan yang
dilakukan RSUD Banggai olehnya 7 Sky Media yang didukung Center of Achievement
Developnent Program mengundang Direktur RSUD Banggai menerima pengharaan di ‘Malam
Penganugerahan Pelayanan’ bertempat di Teluk Jakarta Hotel Mercure Conventation
Center Ancol Jakarta. RSUD Banggai menerima anugerah dalam kategori “Terbaik
dalam Tata Kelola Perusahaan & Pelayanan.
Disela-sela kesempatannya, dr. Gunawan memberikan tanggapan terkait
penghargaan itu. Ia bangga selama memimpin RSUD banggai dinilai membawa
perubahan. Menghadapi tantangan ke depan semakin berat di samping meningkatkan
pelayanan kepada masyarakat. ‘’Yang menjadi perhatian adalah masih ada pungli
nggak. Juga pelayanan menuju wilayah bebas korupsi (WBK) atau wilayah birokrasi
bersih melayani.’’ Terangnya.  

Ia pun bercita-cita lebih meningkatkan pelayanan dengan indikatornya
jelas. Yaitu pelayanannya jelas, operationalnya jelas dan tidak lagi adanya
pungli-pungli yang merusak citra rumah sakit itu sendiri.  Dari 48 lebih  OPD di Kabupaten Banggai,
ada 3 OPD yang mewakili ke Mentan RB di antara RSUD, Dinas Dukcapil dan Dinas
Perizinan Kabupaten Banggai.
‘’Kelengkapan administrasi untuk dikirimkan ke Men PANRB dan
Diperkirakan tanggal 2 agustus 2018 dokumen sudah dikirim untuk dinilai.’’
Lanjutnya. Beberapa daerah pun dinilai salah satunya Kabupaten Banggai sesuai
harapan dan visi misi Pemkab Banggai yang utama adalah pelayanan.
‘’Pemberian anugerah terbaik tata kelola pelayanan tentu
tidak terlepas dari semua peran serta masyarakat membantu memberantas semua
pungli atau pungutan lain (grafitasi). Penilaian yang diperoleh RSUD Banggai awalnya
tidak diketahui oleh pihak rumah sakit. Sehingga tentu ini adalah anugerah yang
harus kita terima sebagai wujud bahwa si miskin bisa tersenyum.’’ Terangnya.**

Berita terkait