Gubernur Resmikan Air Bersih Poboya

  • Whatsapp
banner 728x90

Sumber: Humpro Sulteng

GUBERNUR Sulawesi Tengah H Longki Djanggola meresmikan
Sarana Air Bersih Bantuan Kementerian Sosial bertempat di Lapangan Bola Poboya,
Kota Palu, Selasa (19/2/2019).


Ketua Forum Keserasian Sosial Poboya Mosanggani Moh Arfan menyampaikan warga
Kelurahan Poboya sebenarnya memiliki sumber air yang cukup akan tetapi
pengelolaan sumber air tersebut tidak maksimal sehingga masyarakat tidak bisa
menikmatinya.

“Alhamdulillah, melalui Dinas Sosial kami mendapatkan bantuan pembangunan
sarana air bersih,” ujarnya.

Menurutnya, pembangunan sarana air bersih ini bersumber dari dana bantuan
Kementerian Sosial sebesar Rp150 juta.

Gubernur Longki Djanggola mengapresiasi pengadaan sarana air bersih melalui
program keserasian sosial di Kelurahan Poboya.

Menurut gubernur, program keserasian sosial yang dicanangkan oleh Kementerian
Sosial dengan melibatkan langsung masyarakat sebagai ujung tombak dan
penanggungjawabnya, sangatlah strategis sebagai wahana sistematis untuk
memelihara kebersaamaan, gotong royong, toleransi dan saling menghargai satu
sama lain sehingga semua elemen dapat mendorong terciptanya lingkungan yang
lebih serasi dan harmonis. 


”Komiu pelihara baik-baik, komiu jaga untuk
kepentingannya komiu”,harapnya.

Berita terkait